Teks Proklamasi : Isi dan Perumusan Teks Proklamasi Asli

Hai sobat semua, kali ini admin informasibelajar.com ingin berbagi sebuah materi yang pastinya akan meningkatkan rasa nasionalisme dan kecintaan kita dengan negeri ini, yaitu tentang Teks Proklamasi. Teks yang merupakan saksi bisu dari Bangsa ini. Dimana saat itu, Bangsa kita resmi terbebas dari semua belenggu penjajahan, menjadi bangsa yang berdiri dengan kakinya sendiri, dan menjadi bangsa yang Merdeka.

Memang, melihat sejarah bangsa Indonesia tidak terlepas dengan teks proklamasi ini. Para pejuang dahulu, tokoh-tokoh penting dahulu memperjuangkan semua yang dimilikinya untuk mencapai satu tujuan yang nyata dan jelas, yaitu Indonesia Merdeka. Mereka semua berkorban, baik nyawa maupun pikiran mereka. Mereka bekerja siang dan malam memikirkan semua hal itu, hanya untuk satu tujuan mulia tersebut, membawa nama Indonesia agar diakui oleh dunia.

Proses Perumusan Teks Proklamasi

Lantas apa yang harus kita lakukan sebagai generasi sekarang ini? Kita bisa memulai dengan hal-hal yang sederhana, baru kemudian kita bisa melanjutkannya pada hal yang lebih serius lagi. Contoh sederhananya yaitu kita harus tahu isi teks proklamasi, teks yang menjadi saksi bagi Bangsa Ini. Teks yang dibaca dengan sangat lantang oleh Bapak Presiden pertama kita, Ir. Soekarno.

Tapi sebelum teks tersebut dibuat, ada sebuah cerita berkaitan dengan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia ini yang mana saat itu para tokoh-tokoh penting seperti Ir. Soekarno dan Drs. Moh Hatta diculik oleh para pemuda dan dibawa ke Rengasdengklok untuk segera memproklamirkan diri sebagai bangsa yang merdeka. Namun hal itu tidak langsung disetujui oleh Ir. Soekarno kala itu, karena beliau beranggapan bahwa saat itu merupakan waktu yang tidak tepat.

Nah, para tokoh-tokoh yang diculik tadi kemudian melakukan perumusan teks proklamasi yang kemudian rampung dan dibacakan kepada seluruh rakyat Indonesia pada hari Jumat 17 Agustus 1945 di Jl, Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta oleh Ir. Soekarno.
Baca juga sejarah bansa lainnya, yaitu sejarah dekrit presiden 5 Juli 1959.

Untuk lebih detailnya lagi, silahkan baca ulasan berikut.

Teks Proklamasi Kemerdekaan Bangsa Indonesia

Teks Proklamasi Otentik

Setelah sobat membaca ringkasan diatas, pasti sekarang sobat sudah sedikit paham mengenai jalan cerita perumusan teks proklamasi ini. Ya persitiwa yang bersejarah bagi Bangsa Indonesia ini terjadi dengan berbagai hal-hal yang menarik untuk kita ketahui.

JAS MERAH - Jangan Sekali-kali Melupakan Sejarah (Ir. Soekarno)

Dari quote diatas, kita sebagai bagian dari bangsa ini, tidak boleh melupakan sejarah begitu saja. Karena sejarah itu sangatlah penting. Semua peritiwa yang ada dimasa lalu bisa kita jadikan cerminan supaya menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

Awal Mula persitiwa menjelang kemerdekaan Indonesia ini adalah ketika Jepang yang saat itu menjajah Indonesia kalah dengan pasukan sekutu setelah 2 kota penting di bom atom yaitu Hiroshima dan Nagasaki.

Nah melihat kejadian tersebut, membuat para pemuda meminta agar Ir.Soekarno dan Drs.Moh Hatta untuk segera memproklamirkan diri menjadi bangsa yang merdeka. Namun, Ir.Soekarno menolak hal tersebut dengan alasan waktu yang tidak tepat.

Setelah itu, terjadilah persitiwa "Rengasdengklok" dimana saat itu para pemuda mendesak tokoh-tokoh tua untuk segera memproklamasikan kemerdekaan bangsa ini.

Setelah melalui perundingan, akhirnya Ahmad Soebardjo berhasil membujuk para pemuda untuk bersabar. Setelah itu, terjadi peristiwa pertemuan antara Pertemuan Soekarno/Hatta dengan Jenderal Mayor Nishimura dan Laksamana Muda Maeda..........
Penasaran dengan kelanjutannya, lihat versi lengkapnya di wikipedia proses perumusan teks proklamasi.

Lihat Isi Teks Proklamasi Asli

Teks naskah Proklamasi Klad adalah asli merupakan tulisan tangan sendiri oleh Ir. Soekarno sebagai pencatat, dan adalah merupakan hasil gubahan (karangan) oleh Drs. Mohammad Hatta dan Mr. Raden Achmad Soebardjo Djojoadisoerjo.

Para pemuda meminta agar teks proklamasi bunyinya keras dan tegas, namun pihak Jepang melarangnya. Ada beberapa kata yang dituntut, seperti misalnya "penyerahan", "dikasihkan","diserahkan", atau "merebut" diganti dengan "pemindahan kekuasaan".

Dan setelah itu, Teks tersebut dibacakan oleh Ir.Soekarno didepan para pemuda dan rakyat yang juga disiarkan di radio.

Teks Proklamasi Klad tersebut seperti gambar dibawah ini....

Teks Proklamasi Asli

Nah sekian artikel dari saya mengenai teks proklamasi, semoga bermanfaat dan jangan lupa like dan share artikel ini kepada sobat-sobat lainnya, supaya mereka lebih mengenal lagi tentang Bangsa Indonesia ini.
Tag : pkn, sejarah
0 Komentar untuk "Teks Proklamasi : Isi dan Perumusan Teks Proklamasi Asli"

Back To Top