Contoh Procedure Text Singkat Tentang Makanan

Hai sobat. Materi Belajar Kurikulum 2013 SMA kali ini akan memberikan materi tentang mata pelajaran bahasa asing, lebih tepatnya Bahasa Inggris.

Pada beberapa post sebelum nya saya juga sudah pernah menulis tentang Cara Belajar Bahasa Inggris Cepat & Mudah. Bedanya, post tersebut adalah post yang mengupas cara rahasia untuk belajar Bahasa Inggris dengan jalan pintas, dan post kali ini akan menuju materi pertama pada saat kelas IX.
Materi mata pelajaran Bahasa Inggris pada Bab 1 yang saya pelajari adalah materi mengenai Procedure Text. Di artikel ini nanti juga terdapat contoh Procedure Text Singkat Tentang Makanan.

Pengertian Procedure Text Bahasa Inggris
sumber gambar: www.kuliahbahasainggris.com

Pengertian Procedure Text


Procedure Text adalah suatu kalimat yang bersifat memerintah untuk melakukan sesuatu yang dinginkan dengan dilengkapi langkah-langkah nya. Atau bisa dibilang Prosedur / Panduan Untuk Melakukan Sesuatu. Dan yang namanya Text pasti sebuah tulisan, jadi Procedure Text itu juga merupakan suatu kumpulan kalimat yang disusun sedemikian rupa.

Misalnya, sobat ingin tahu cara menghafal yang efektif. Maka dengan Procedure Text sobat bisa dengan mudah mempelajari cara menghafal yang efektif. Tentunya, suatu prosedur dilengkapi dengan panduan langkah demi langkah, jadi sebab itulah yang menjadikan sobat bisa tahu cara nya menghafal yang efektif menggunakan Procedure Text.

Unsur / Bagian-Bagian Procedure Text

Procedure Text mempunyai 3 unsur yaitu :

1. Aim / Purpose / Goal

Yang dimaksud Aim / Purpose / Goal itu adalah Tujuan dari Procedure Text tersebut. Jika sobat ingin membuat sebuah Procedure Text, maka sobat juga harus tahu apa tujuan nya sobat membuat nya.
Contohnya, saya membuat sebuah Procedure Text yang berjudul “How To Make The Yummy Chocolate Balls” maka tujuan saya membuatnya adalah “Untuk Membuat Biskuit Coklat Yang Enak”.

2. Materials / Ingridients

Yang kedua adalah Materials / Ingridients. Yakni bahan-bahan, komposisi atau apa saja yang diperlukan untuk membuat sesuatu yang ada di Procedure Text tersebut.
Contoh, saya ingin membuat “Yummy Chocolate Ball” maka yang diperlukan untuk membuatnya adalah 3 packs of chocolate biscuits, 1 Pair of hand-wrapper, 1 pack of chocolate milk, a toothpick, 1 pack of chocolate sprinkles, and 1 beautiful bowl.

3. Steps

And the last is step. Yang terakhir adalah langkah-langkah nya. Sebuah Procedure Text tentu harus mempunyai petunjuk melakukan sesuatu tersebut.
Contoh, saya ingin membuat “Yummy Chocolate Ball” maka langkah nya sebagai berikut. First, insert your hand to the hand-wrapper. Second, break the biscuit until it seems like powder. Itu merupakan penjelasan singkatnya. Untuk membuat Procedure Text, sobat bisa melihat panduan nya di bawah.

Cara Membuat Procedure Text


Setelah mengenal bagian dari Procedure Text, saya rasa sobat sudah cukup paham. Maka sekarang lah saat untuk belajar membuat nya agar kemampuan menguasai Bahasa Inggris sobat semakin bertambah. Simak dengan baik, oke.

1. Membuat tema dan tujuan (Goal)


Contoh Procedure Text tentang Makanan

Pertama, tentukan hal apa yang ingin sobat jadikan menjadi Procedure Text. Misalnya, sobat ingin membuat “Yummy Chocolate Ball” maka sobat juga harus bisa membuat nya terlebih dahulu dan tahu betul apa yang diperlukan serta cara membuat nya.

How To Make Yummy Chocolate Ball
Goal : To Make The Yummiest Chocolate Ball Ever

2. Menyusun apa saja yang diperlukan (Ingridients)

Langkah kedua adalah menyusun apa saja yang diperlukan untuk membuat Chocolate Ball.

How To Make Yummy Chocolate Ball
Goal           : To Make The Yummiest Chocolate Ball Ever
Ingridients : 3 packs of chocolate biscuits
                          1 Pair of hand-wrapper
                          1 pack of chocolate milk
                          A toothpick
                          1 pack of chocolate sprinkles, and
                          1 Beautiful Bowl

3. Membuat Panduan Langkah Demi Langkah

Dan yang terakhir adalah membuat steps / langkah demi langkah nya. Ini merupakan bagian utama dari Procedure Text. Steps yang dibuat harus selengkap mungkin karena akan sangat menentukan kualitas Procedure Text tersebut.

How To Make Yummy Chocolate Ball

Goal            :     To Make The Yummiest Chocolate Ball Ever
Ingridients   :     3 packs of chocolate biscuits
                          1 Pair of hand-wrapper
                          1 pack of chocolate milk
                          A toothpick
                          1 pack of chocolate sprinkles, and
                          1 Beautiful Bowl

Steps              :
First, insert your hand to the hand-wrapper. Second, break the biscuit until it seems like powder. Third, add the chocolate milk to the dough, mix and stir it thoroughly. Next, you can start forming the dough like a little cute balls, make 5 balls. Then, spill the chocolate sprinkles to the balls. Finally, move The Chocolate Balls to the bowl, arrange it until it look very beautiful and yummy.

Nah itu dia Contoh Procedure Text singkat tentang makanan.
Selamat, sobat sudah berhasil membuat Procedure Text pertama sobat. Procedure Text di atas hanyalah sontoh yang saya buat, sobat bisa membuat Procedure Text yang lebih unik dan menarik serta membuat design nya lebih nyaman untuk dilihat.

Dengan materi Cara Membuat Procedure Text dan contoh procedure text tentang makanan di atas diharapkan bisa menambah wawasan dan kemampuan sobat dalam mata pelajaran Bahasa Inggris. Materi Procedure Text juga sangat penting dan patut dihafal karena sering sekali keluar soal Procedure Text pada saat Ujian Nasional.

Terima kasih sobat sudah meluangkan waktu nya untuk berkunjung. Nantikan post menarik berikutnya dan jangan lupa tinggalkan jejak ya
Tag : inggris
0 Komentar untuk "Contoh Procedure Text Singkat Tentang Makanan"

Back To Top