Perbedaan Monokotil dan Dikotil Lengkap Beserta Tabelnya

Hai sahabat sekalian, kali ini saya mau berbagi ilmu lagi nih, mengenai Perbedaan Monokotil dan Dikotil, materi Biologi ini diajarkan di kelas 10 SMA, jadi bagi kalian yang sedang mencari artikel tentang tumbuhan monokotil dan dikotil, beruntunglah karena kalian menemukan blog saya ini.

Kita tahu bahwa tumbuhan monokotil dan dikotil memiliki beberapa perbedaan antara satu dengan yang lainnya, nah bagi kalian yang belum tahu banyak mengenai perbedaan yang ada di keduanya, silahkan simak dan baca artikel ini hingga habis ya...

Tanaman diklasifikasikan ke dalam 2 kelompok besar yaitu monokotil dan dikotil. Perbedaan dari keduanya bisa kita lihat secara langsung atau secara fisiknya, dan juga bisa kita lihat melalui proses yang terjadi. Nah untuk mempermudah kalian dalam membedakan keduanya silahkan kalian baca tabel dibawah ini.

Perbedaan Monokotil dan Dikotil Lengkap Beserta Tabelnya

Perbedaan Monokotil dan Dikotil



NO PEMBEDA MONOKOTIL DIKOTIL
1 keping biji satu dua
2 akar serabut tunggang
3 batang tidak bercabang, beruas, tidak berkambium bercabang, tidak beruas, berkambium
4 susunan daun sejajar atau melengkung menyirip atau menjari
5 jumlah bunga 3 atau kelipatannya 4, 5 atau kelipatannya
6 berkas pengangkut tidak teratur teratur
7 pertumbuhan primer primer dan sekunder
8 ujung akar lembaga diselubungi selaput pelindung tidak diselubungi selaput pelindung

Nah setelah melihat tabel perbedaan monokotil dan dikotil diatas, semoga kalian menjadi lebih paham ya..

Oke selanjutnya kita akan melihat contoh tumbuhan atau tanaman dari masing-masing jenis tadi. Silahkan lihat contoh dibawah ini.

Contoh Tumbuhan Monokotil dan Dikotil

  • Tumbuhan Monokotil
  1. Rumput-rumputan, contohnya rumput, jagung, padi dan tebu
  2. Pisang-pisangan, contohnya macam-macam jenis pisang
  3. Jahe-jahean, contohnya jahe, kunyit, lengkuas dan lainnya
  4. Anggrek, contohnya berbagai jenis tanaman anggrek
  5. Palem-paleman, contohnya kelapa sawit, sagu, salak, pinang dan lainnya
  6. Pandan, contohnya berbagai jenis pandan
  • Tumbuhan Dikotil
  1. Kacang-kacangan, contohnya kacang tanah, kacang panjang, buncis, kacang hijau dan lainnya
  2. Kapas-kapasan, contohnya kembang sepatu, kapas, waru dan lainnya
  3. Kelompok kopi, contohnya kopi, bunga Nusa Endah, bungan Kaca Piring, dan sebagainya
  4. Getah-getahan, contohnya ubi kayu, cempedak, nangka, karet.
  5. Jeruk, contohnya berbagai macam jeruk
  6. Terong-terongan, contohnya terong, tomat, cabai, kentang, tembakau.
Nah itu dia contoh tumbuhan dari masing-masing kelompok yaitu monokotil dan dikotil. Masing-masing dari keduanya memiliki ciri khas tersendiri dan yang pasti memiliki manfaat bagi kehidupan.

Sekian postingan kali ini mengenai Perbedaan Monokotil dan Dikotil, semoga bermanfaat dan jangan lupa tinggalkan jejak atau pertanyaan anda di kolom komentar yang sudah tersedia.
Terima Kasih sudah berkunjung.

Tag : biologi
0 Komentar untuk "Perbedaan Monokotil dan Dikotil Lengkap Beserta Tabelnya"

Back To Top