Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Hai sobat semua, kali ini saya akan berbagi informasi tentang detik detik proklamasi kemerdekaan Indonesia. Nah bagi sobat yang mengikuti terus materi dari saya, pastinya sudah pada tahu seperti apa sih detik-detik menjelang kemerdekaan Indonesia, mulai dari penculikan tokoh-tokoh penting yang dikenal dengan peristiwa Rengasdengklok dan juga perumusan teks proklamasi di kediaman Laksamana Maeda.

Nah bagi yang belum mengikuti dari awal, silahkan baca 2 artikel saya sebelumnya yaitu tentang peristiwa Rengasdengklok dan Perumusan Teks Proklamasi yang sudah saya berikan diatas.

Oke tidak usah berbasa-basi lagi langsung saja kita mulai pembahasan kali ini tentang detik detik proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan


Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Pada hari Jumat 17 Agustus 1945 sejak pagi hari dirumah Ir. Soekarno telah diadakan persiapan untuk menyambut proklamasi kemerdekaan Indonesia. Banyak tokoh pergerakan baik golongan tua maupun golongan muda yang jumlahnya kurang lebih 1000 orang berkumpul di halaman rumah Ir. Soekarno.

Mereka ingin menyaksikan pembacaan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia. Sedangkan pasukan PETA dibawah komandannya Latief Hendradiningrat dan Arifin Abdulrahman dengan senjata lengkap siaga penuh mengamankan jalannya upacara proklamasi yang akan dilakukan.


Upacara proklamasi kemerdekaan Indonesia yang merupakan peristiwa besar dalam sejarah bangsa Indonesia dilaksanakan sangat sederhana dimulai tepat pukul 10.00 WIB dengan urutan upacara sebagai berikut :
  • Pembacaan Teks Proklamasi oleh Soekarno
  • Pengibaran bendera merah putih
  • Sambutan Walikota Soewiryo dilanjutkan Dr Muwardi sebagai kepala keamanan
Pembacaan teks proklamasi dilakukan oleh Ir. Soekarno pada pukul 10.00 WIB dilanjutkan pidato singkat. Setelah itu pengibaran bendera merah putih oleh Latief Hendradiningrat dan pemuda Suhut serta seorang pemudi pembawa bendera (Tri Murti). Walikota Jakarta Soewiryo memberikan sambutan sebagai penyelenggaran upacara, sedangkan Dr. Muwardi memberikan sambutan sebagai penanggungjawab keamanan kota Jakarta.

Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan

Proklamasi 17 Agustus 1945 itu mempunyai arti dan makna yang sangat mendalam bagi bangsa Indonesia karena :
  1. Proklamasi kemerdekaan merupakan titik kulminasi perjuangan bangsa Indonesia dalam mengusir kaum imperialis asing,
  2. Kemerdekaan dicapai oleh bangsa Indonesia dengan kekuatan dan tekad bangsa sendiri tanpa campur tangan dari pihak manapun,
  3. Proklamasi merupakan momentum politik terbebasnya bangsa Indonesia dari belenggu penjajahan asing menjadi bangsa yang merdeka, berdaulat, mempunyai derajat yang sama dengan bangsa lain,
  4. Proklamasi kemerdekaan merupakan sumber hukum bagi tegak dan berdirinya Negara Kesatuan Republik Indonesia,
  5. Proklamasi kemerdekaan merupakan manifesto politik nasional dalam mewujudkan NKRI yang bersatu, berdaulat seperti tercantum dalam Pembukaan UUD 1945,
  6. Proklamasi kemerdekaan merupakan jembatan emas bangsa Indonesia untuk membangun bangsa dan negara mencapai masyarakat adil dan makmur, dll.
Nah itu dia peristiwa detik detik proklamasi kemerdekaan Indonesia, semoga bermanfaat dan jangan lupa like dan share artikel ini ya sob.. Makasih...

sumber :MGMP sejarah kota Semarang
Tag : sejarah
0 Komentar untuk "Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia"

Back To Top