Hai sobat semua, kali ini saya akan membahas tentang Pengertian Antigen dan Antibodi kepada sobat semua. Materi biologi ini akan sobat dapatkan saat duduk bangku kelas 11 atau kelas 2 SMA/MA. Nah antigen dan antibodi memiliki hubungan dengan sistem pertahanan tubuh manusia.
Mengapa antigen dan antibodi penting bagi pertahanan tubuh? Untuk tahu jawabannya, silahkan baca dan pahami artikel dari saya ini.
Ada beberapa macam antigen antara lain sebagai berikut :
Mengapa antigen dan antibodi penting bagi pertahanan tubuh? Untuk tahu jawabannya, silahkan baca dan pahami artikel dari saya ini.
Antigen dan Antibodi
- Antigen
Antigen adalah substansi kimia yang dapat merangsang respons imun dan dapat bereaksi dengan antibodi. Substansi kimia yang termasuk antigen dibedakan menjadi 2, yaitu imunogen (substansi kimia yang dapat merangsang respons imun) dan hapten (substansi kimia yang dapat bereaksi dengan antibodi).
Ada beberapa macam antigen antara lain sebagai berikut :
- Berdasarkan kandungan bahan kimianya dibedakan menjadi 4, yaitu antigen yang mengandung protein, antigen yang mengandung karbohidrat, antigen yang mengandung lipid, dan antigen yang mengandung asam nukelat.
- Berdasarkan spesifikasinya dibedakan menjadi 5, yaitu alloantigen, xenoantigen, heteroantigen, antigen organ spesifik, dan autoantigen.
- Berdasarkan determinannya dibedakan menjadi 4, yaitu unideterminan, univalen; unideterminan, multivalen; multideterminan, univalen; dan multideterminan, multivalen.
- Berdasarkan ketergantungan pada sel T dibedakan menjadi 2, yaitu T dependen dan T independen.
- Antibodi
Antibodi merupakan protein serum yang mempunyai respons kekebalan pada tubuh. Antibodi mengandung imunoglobulin (Ig) yang dibentuk oleh sel plasma (proliferasi sel B) karena adanya kontak dengan antigen atau rangsangan oleh antigen. Ada beberapa macam imunoglobulin (Ig) antara lain IgG, IgA, IgM, IgE, dan IgD.
Nah sekian artikel dari saya mengenai antigen dan antibodi, semoga bermanfaat dan jangan lupa like dan share artikel ini ke sobat-sobat lainnya ya, karena satu share sobat sangat berarti bagi perkembangan dan kemajuan blog kita tercinta ini, informasibelajar.com.
Tag :
biologi
0 Komentar untuk "Pengertian Antigen dan Antibodi"