Pengertian Struktur dan Ciri Ciri Bakteri Yang Benar

Hai sobat semua, kali ini saya admin dari informasibelajar.com ingin berbagi sebuah artikel mengenai ciri ciri bakteri dan juga struktur tubuh bakteri. Nah seperti pada postingan saya sebelumnya, saya pernah membahas mengenai virus yang banyak yang mengira kalau virus dan bakteri itu sama, tapi kenyataannya itu sangat berbeda sekali.

Nah bagi yang belum membaca artikel saya sebelumnya mengenai ciri-ciri virus, bisa dibaca terlebih dulu biar paham nantinya perbedaan dari virus dan bakteri. Nah jika sudah paham, mari kita lanjut.

Siapa disini yang tidak tahu apa itu bakteri? Jika tidak tahu, saya kasih sedikit pengertian bakteri menurut sumber terpercaya.

Bakteri adalah kelompok organisme yang tidak memiliki membran inti sel. Organisme ini termasuk ke dalam domain prokariota dan berukuran sangat kecil (mikroskopik), serta memiliki peran besar dalam kehidupan di bumi.

Oke tidak usah berlama-lama langsung saja kita mulai pembahasan mengenai ciri ciri bakteri dan struktur tubuhnya.

Struktur dan Ciri Ciri Bakteri

Struktur Tubuh Bakteri

Ciri Ciri Bakteri

Bakteri memiliki ciri ciri sebagai berikut :
  1. Habitat tersebar luas ditanah, air, udara, dan pada tubuh organisme lain.
  2. Bersifat uniseluler dan hidup secara sendiri-sendiri (soliter) maupun berkelompok (koloni).
  3. Umumnya bersifat heterotrof karena tidak berklorofil, namun ada juga yang bersifat fotoautotrof dan kemoautotrof.
  4. Termasuk organisme prokariotik artinya tidak mempunyai membran inti.
  5. Sel tubuhnya dapat menyekresikan lendir ke permukaan dinding selnya.
  6. Pada kondisi yang tidak menguntungkan, bakteri membentuk endospora dan membentuk kapsul (bakteri yang berkapsul lebih sering bersifat patogen).
Struktur Tubuh Bakteri

Struktur tubuh bakteri dibedakan menjadi dua, yaitu struktur dasar dan struktur tambahan.

Struktur Dasar

Struktur dasar adalah struktur yang dimiliki oleh hampir semua jenis bakteri. Struktur ini meliputi sebagai berikut:
  1. Dinding sel, berfungsi sebagai pelindung dan memberi bentuk bakteri.
  2. Membran plasma, berfungsi dalam mengatur pertukaran zat antara sel dengan lingkungannya. Membran plasma tersusun dari lapisan fosfolipid dan protein.
  3. Sitoplasma, tersusun dari 80% air, protein, asam nukleat, lemak, karbohidrat, ion anorganik, dan kromatofora.
  4. Ribosom, tersusun dari RNA dan protein. Ribosom berfungsi dalam sintesis protein.
  5. DNA, merupakan materi pembawa informasi genetik. DNA bakteri berfungsi dalam mengatur proses-proses yang terjadi di dalam sel bakteri.
  6. Granula penyimpanan, berfungsi untuk menyimpan cadangan makanan yang dibutuhkannya.

Struktur Tambahan

Ciri Ciri Bakteri dan Struktur Tubuhnya

Struktur tambahan adalah struktur yang hanya dimiliki oleh jenis bakteri tertentu. Struktur tambahan bakteri meliputi sebagai berikut.
  1. Kapsul, tersusun dari polisakarida dan air. Kapsul berfungsi untuk membantu bakteri melekat pada permukaan atau dengan bakteri lainnya.
  2. Flagel, tersusun dari protein. Flagel berfungsi sebagai alat gerak, tetapi ada bakteri tanpa flagel dapat bergerak.
  3. Pilus (jamak:pili), berfungsi sebagai alat lekat dengan organisme lainnya.
  4. Fimbria, merupakan struktur sejenis pilus tetapi lebih pendek dari pilus.
  5. Klorosom, merupakan sstruktur yang berada tepat dibawah membran plasma yang berfungsi untuk proses fotosintesis.
  6. Vakuola gas, hanya terdapat pada bakteri yang melakukan fotosintesis dan yang hidup didalam air. Vakuola gas memungkinkan bakteri mengapung di air untuk memperoleh cahaya matahari.
  7. Endospora, merupakan bentuk istirahat (laten) daru beberapa jenis bakteri gram positif.
Nah itu dia sob artikel mengenai ciri ciri bakteri dan juga struktur tubuh bakteri. Semoga bermanfaat.

Baca Juga : Pantai Jimbaran Bali Tempat yang Romantis
Tag : biologi
0 Komentar untuk "Pengertian Struktur dan Ciri Ciri Bakteri Yang Benar"

Back To Top